Oktober 21, 2007

Automatic Speech Recognition


PROSES PENGENALAN UCAPAN BERBAHASA INDONESIA DENGAN METODE HIDD

Automatic Speech Recognition (ASR) sekarang ini telah banyak dikembangkan dalam berbagai penelitian. Terdapat bermacam-macam metode yang dapat digunakan untuk mengenali ucapan manusia. Penelitian ini akan membahas penggunaan metode Hidden Markov Model (HMM) untuk pengenalan ucapan berbahasa Indonesia. Dalam penelitian ini, digunakan HMM diskrit untuk proses pelatihan dan pengujiannya. Berdasarkan hasil pengujian dengan menggunakan metode tersebut, kemudian dianalisa faktor keberhasilannya (tingkat ketelitiannya dalam %) berdasarkan parameter-parameter Linear Predictive Coding (LPC), parameter pitch (Fo) dan parameter energi (Eo) dalam proses mengenali suatu ucapan dalam bahasa Indonesia.


Prinsip kerja sistem pengenalan ucapan adalah dengan membandingkan informasi ucapan yang ada pada referensi dengan informasi ucapan yang menjadi masukan sistem pengenal ucapan tersebut.

Blok pengenalan ucapan dengan HMM dapat dibagi menjadi tiga tahap yaitu bagian depan, tahap feature extraction dan tahap sistem pengenalan HMM. Pada tahap yang pertama dilakukan pemfilteran sinyal suara dan mengubah sinyal suara analog ke digital. Tahap feature extraction adalah untuk mendapatkan parameter-parameter yang dapat merepresentasikan sinyal suara tersebut dan dilakukan analisis serta kuantisasi vektor. Tahap yang ketiga, dapat dibagi menjadi dua tugas yaitu tugas pemodelan dan tugas pengenalan . Untuk tugas pemodelan dibuatkan suatu model HMM dari data-data yang berupa sampel ucapan dari sebuah kata. HMM yang dipakai adalah densitas diskrit.


2 komentar:

Ade Syahrudin mengatakan...

tulisan anda tentang ASR cukup menarik, bisa lebih detil g, misal hasil digitasi spt apa, mungkin akan lebih menarik lagi kalau dibantu dengan gambar-gambar sehingga lebih mudah dimengerti bagi yg membacanya.

Anonim mengatakan...

Bagi yang ingin tahu lebih jauh mengenai teknologi Speech Recognition, silakan kunjungi

http://ahdani.blogspot.com/2008/01/pengembangan-teknologi-voice.html

atau kirim e-mail ke

ahdan1302@yahoo.com

Anda bahkan dapat menginstalnya di komputer anda sendiri.

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Dcreators